Minggu, 25 April 2010

risiko tinggi

1. Hamil terlalu muda
Ibu hamil yang umurnya belum 17 tahun sangat terancam kematian saat persalinan. Karena tubuhnya belum sepenuhnya tumbuh, belum cukup matang dan siap uantu dilewati oleh bayi. Dan risiko pada bayi adalah kematian sebelum usia 1 tahun.

2. Hamil terlalu tua
Ibu yang usaianya sudah terlalu tua untuk hamil dan melahirkan (35 tahun), terancam banyak bahaya. Apalagi jika ia punya masaalh kesehatan lain, atau sudah terlalu sering hamial. Misalnya saat melahirkan tidak kuat hisnya, maka bisa terjadi distosia atau persalinan lama.

3. Kehamilan yang terlalu dekat jaraknya
Kehamilan dan persalinan memerlukan banyak energi dan ekkuatan tubuh perempuan. Jika belum pulih dari satu persalinan, tapi sudah hamil lagi, maka tubuhnya tidak sempat memulihkan kebugaran. Dan ada berbagai bhaya kematian yang manghadang.

4. Terlalu sering hamil dan melahirkan
Hal ini dapat mengakibatkan perdarahan hebat dan macam-macam kelainan, bila terus hamil dan melahirkan lebih dari 4 anak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar