Minggu, 22 April 2012

Manfaat Kurma

Fruktosa dan glukosa yang terkandung dalam kurma merupakan gula sederhana yang mudah dicerna dan siap dipakai oleh tubuh. Hanya dalam 45-60 menit, tubuh akan segera memperoleh asupan energi dan menjadi bugar kembali. Kandungan gula pada kurma sangat tinggi, sekitar 70 persen, yaitu 70-73 gram per 100 gram kurma.
Kurma juga mengandung vitamin yang cukup tinggi. Kehadiran vitamin ini dapat meningkatkan kebasaan lambung yang terlalu asam setelah 13-14 jam tidak memperoleh makanan dan minuman. Setiap 100 gram kurma kering mengandung vitamin A sebesar 50 IU, tiamin 0,09 mg, ribofalvin 0,1 mg, dan niasin 2,20 mg. Vitamin A berfungsi untuk menjaga kesehatan mata, pertumbuhan, reproduksi, imunitas (kekebalan) tubuh, dan pemeliharaan sel epitel.

berbagai sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar